BELAJAR SAMBIL LIBURAN PRAKTIK RENANG

BELAJAR SAMBIL LIBURAN

PRAKTIK RENANG

 

 

Admin : Meci Ameliah

Peserta didik SDN 21 Tolomundu Kota Bima dari kelas 3, 4, 5, hingga 6 melakukan praktik PJOK renang yang bertempat di kolam renang Arema. Dalam mengakomodir kebutuhan perkembangan anak pada jenjang usia dasar, Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan sebagai kurikulum di setiap sekolah dasar yang bertujuan untuk mengembangkan aspek kebugaran jasmani, keterampilan gerak, keterampilan berfikir kritis, keterampilan sosial, penalaran, stabilitas emosional, tindakan moral, aspek pola hidup sehat dan pengenalan lingkungan bersih melalui aktifitas jasmani, olahraga dan kesehatan terpilih yang direncanakan secara sistematis dalam rangka mencapai tujuan pendidikan nasional.

Pembelajaran renang bertujuan Gerakan renang dapat memperlancar sirkulasi darah dalam tubuh mereka. Berenang juga melatih anak mengatur pernapasan, dengan demikian akan membuat paru-paru menjadi lebih kuat dan mengurangi risiko terkena penyakit asma. Dengan berenang, kalori pada badan mereka akan lebih mudah terbakar, membentuk dan menguatkan otot, serta dapat meningkatkan fungsi jantung, mengurangi stres, hingga menambah tinggi badannya.

 

Renang dapat menuntut keberanian anak karena harus berani untuk memasukan kepala ke dalam air, menahan napas, meluncur, mengapung, dan Melakukan gerakan di dalam air. Sehingga adanya renang sangat berguna untuk menanamkan keberanian, percaya diri, serta untuk keselamatan diri atau orang lain.