RAPAT KOORDINASI TENTANG PERSIAPAN UJIAN PRAKTEK KELAS 6 TAHUN 2024

Jum’at (03/05), SDN 21 Tolomundu Kota Bima mengadakan rapat koordinasi persiapan Ujian Praktik Mengajar bersama guru Mawar_21. Bertempat di ruangan guru acara ini diikuti oleh seluruh guru SDN 21.

Inti pembahasan pada pertemuan ini adalah tentang penjelasan mekanisme Ujian Praktik Mengajar oleh siswa kelas 6. Rapat koordinasi ini mempersiapkan jadwal ujian praktek kelas 6 dan beberapa matapelajaran yang harus disiapkan bahan-bahan untuk di praktekkan. Ujian praktek ini akan di mulai tanggal 06-12 mei 2024

Selain itu Ujian Praktik Mengajar ini juga menjadi komponen yang penting dalam Ujian Akhir SD Negeri.

Amanah Ibu Kepala Sekolah Sulami S.Pd berpesan kepada penguji pada ujian ini untuk obyektif dalam melakukan penilaian. "Dalam membuat penilaian dalam praktek mengajar, dibuat skoring agar bisa mengurangi subyektifaitas. Meskipun dalam menentukan skor sesuai ketentuan masih sesuai pengalaman bapak/ibu", pesannya.

Kedepannya, dalam Ujian Praktik Mengajar ini sekolah akan memberikan apresiasi kepada siswa. "Kedepan kita akan mengapresiasi siswa dalam praktek mengajar. Mungkin dulu pernah ada dalam ujian praktek, namun tidak ada apresiasi lagi dalam beberapa tahun ini",.