Budaya Hidup Bersih di Lingkungan Sekolah
Mawar_21- Sabtu, 20 Januari 2024, Rutinitas
hari Sabtu ceria bersama kepala sekolah Sulami , S. Pd dan seluruh tenaga
pendidik dan kependidikan bersama siswa-siswi Mawar 21 Kota bima.
Sabtu gotong royong, kegiatan Bersama-bersama
membersihkan lingkungannya sekolah sebagai implementasi belajar Pancasila. Dan
Sabtu Senam Ceria rutinitas yang dilakukan setiap hari Sabtu yang bertujuan
untuk meningkatkan kebugaran jasmani seluruh tenaga pendidik dan kependidikan dan siswa siswi Mawarduasatu Kotabima
Kebersihan adalah pangkal kesehatan.
Kebersihan lingkungan mempunyai peranan yang sangat penting dan tidak
terpisahkan dalam kehidupan manusia, menjaga kebersihan lingkungan sama artinya
dengan menciptakan lingkungan yang sehat bebas dari kotoran dan bau yang tidak
sedap. Tidak mudah memang menerapkannya secara nyata. Budaya hidup bersih
merupakan salah satu budaya baik. Dimulai dari rumah, di lingkungan keluarga,
bahkan di lingkungan sekolah.
Budaya hidup bersih di lingkungan
sekolah perlu dilakukan untuk menjaga kesehatan juga keselamatan seluruh siswa,
tenaga kependidikan dan juga warga sekolah lainnya. Oleh karena itu SDN 21
Tolomundu Kota Bima bekerja sama gotong royong membersikan sekolah dalam
menciptakan kerapian dan keindahan lingkungan sekolah.