Bernyanyi Bersama Lagu Anti Bullying sebagai Penguatan Pembinaan Karakter di SDN 21 Tolomundu Kota Bima
Setelah pelaksanaan pembinaan karakter, murid SDN 21 Tolomundu Kota Bima melanjutkan kegiatan dengan bernyanyi bersama lagu anti bullying di halaman sekolah. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pesan-pesan moral yang telah disampaikan serta menanamkan sikap saling menghargai dan peduli terhadap sesama.