RABU KARAKTER BANGSA (RAKSA)
RABU KARAKTER BANGSA (RAKSA)
Rabu,
27 September 2023 SDN 21Selalu mengulang pembiasaan baik, RAKSA kali ini
dilakukan dengan Tema meneladani sikap-sikap baik dari orang-orang sekitar dan
menghindari hal-hal buruk. Pembinaan karakter diawali oleh kepala sekolah
Sulami, S,Pd yang memberikan penanaman karakter tentang tidak membuli teman. Pembinaan
ditutup dengan membahas tentang Maulid Nabi Muhammad. Sejarah peringatan Maulid
Nabi di Indonesia sendiri mulai berkembang di masa Wali Songo atau sekitar
tahun 1404 masehi. Peringatan Maulid Nabi dilakukan demi menarik hati
masyarakat memeluk agama Islam.
Di
Indonesia Maulid Nabi juga dikenal dengan nama perayaan Syahadatin. Selain itu,
perayaan Maulid Nabi juga dikenal dengan Gerebeg Mulud karena tradisi
masyarakat merayakan Maulid Nabi dengan cara menggelar upacara nasi gunungan.
Melalui
sejarah lahirnya Rasulullah, diharapkan muslim di dunia dapat mengambil hikmah
dan senantiasa mengamalkan ajarannya. Terlebih setiap tanggal 12 Rabiul Awal,
umat Islam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Tahun ini, Maulid Nabi
Muhammad akan diperingati pada 28 September mendatang.