GLADI BERSIH TARI KOLOSAL

GLADI BERSIH TARI KOLOSAL

 

Sebanyak 80 peserta didik SDN 21 Tolomundu Kota Bima berpatisipasi dalam memeriahkan lautan tari kreasi Bima dalam mengusung tari Kolosal. Dalam memeriahkan Festival tari kreasi Kota Bima, puluhan sekolah dari berbagai jenjang SD/MI, SMP/MTS mengikuti tari Kolosal yang akan dipamerkan pada tanggal 23 September 2023.  Tari Kolosal sendiri merupakan tari yang dilakukan secara massal lebih dari banyak kelompok dan biasanya dilakukan oleh setiap suku bangsa diseluruh daerah Nusantara. Peserta didik sendiri telah melakukan banyak latihan bersama peserta didik disekolah lain selama hampir 2 bulan dan bertempat dilapangan Serasuba. Hari Jumat 22 September peserta didik Mawar 21 melakukan pemantapan latihan untuk terakhir kali.