PENGARAHAN DAN PEMBINAAN MENJELANG PELAKSANAAN UTS DAN PTS
PENGARAHAN DAN PEMBINAAN
MENJELANG PELAKSANAAN UTS DAN
PTS
Menjelang
pelaksanaan Ulangan Tengah Semester (UTS) dan Penilaian Tengah Semester (PTS)
Kepala Sekolah SDN 21 Tolomundu Sulami, S.Pd memberikan pembinaan, arahan,
serta sentuhan psikologi berupa kalimat-kalimat yang dapat memotivasi peserta
didik. Pemberian motivasi dilakukan agar peserta didik dapat lebih semangat
berusaha dan membangun “growth mindset”. Growth mindset adalah keyakinan atau
pandangan bahwa kemampuan dan kecerdasan dapat berkembang melalui usaha dan
kerja keras. Hal ini dilakukan pada pagi hari dilapangan SDN 21 Tolomundu sebelum
memasuki kelas masing-masing. Dilakukan selama 15 menit dengan didampingi pembinaan
karakter, setelahnya peserta didik memasuki kelas masing-masing dan siap menghadapi
penilain tengah semester.