Pembinaan Minat Bakat dan Kreativitas Siswa Tahun 2024
Mawar_21 – SDN 21 Tolomundu Kota
Bima sedang melaksanakan kegiatan Pembinaan Minat Bakat dan Kreativitas Siswa
Tahun 2024 pada tanggal 10 Oktober 2024 di SDN 21 Tolomundu Kota Bima. Kegiatan
ini diikuti oleh beberapa peserta didik yang dipilih berdasarkan hasil seleksi.
Tujuan kegiatan ini adalah untuk membangkitkan minat peserta didik untuk
mencintai dan memupuk kegemarannya terhadap bakatnya, menanamkan sifat
kompetitif yang sehat sejak dini, dan menanamkan kesadaran serta keberanian
mencoba, belajar, menerapkan secara langsung, dan sekaligus bisa berprestasi
secara optimal.
Kegiatan pembinaan ini dilaksanakan sore hari. Pada hari pertama, peserta didik diberikan materi tentang pentingnya minat bakat dan kreativitas bagi siswa. Pada hari kedua, peserta didik mengikuti berbagai kegiatan yang sesuai dengan minat dan bakat mereka, seperti lomba pidato, lomba baca puisi, lomba menyanyi, lomba tari, dan lomba karya tulis. Pada hari ketiga, peserta didik diberikan materi tentang cara meningkatkan minat bakat dan kreativitas mereka.